Vol 1 No 1 (2025): PKM UNIVERSITAS NUSA LONBTAR ROTE TAHUN 2025
(PKM) Universitas Nusa Lontar Rote diterbitkan setiap tahun sebagai wadah publikasi karya dan kreativitas mahasiswa bersama dosen pembimbing. Program ini mencakup berbagai bidang, antara lain PKM-RE (Riset Eksakta), PKM-RSH (Riset Sosial Humaniora), PKM-K (Kewirausahaan), PKM-PM (Pengabdian kepada Masyarakat), PKM-PI (Penerapan Ilmiah), PKM-KC (Karsa Cipta), dan PKM-KI (Karya Inovatif). Selain itu, terdapat pula bentuk tertulis seperti PKM-AI (Artikel Ilmiah), PKM-GT (Gagasan Tertulis), dan PKM-GFK (Gagasan Futuristik Konstruktif) yang menekankan pengembangan ide dan gagasan mahasiswa. Setiap kegiatan PKM dilaksanakan dengan kolaborasi aktif antara mahasiswa sebagai pengusul dan pelaksana, serta dosen sebagai pendamping. Kehadiran PKM ini diharapkan dapat meningkatkan budaya akademik, kreativitas, dan inovasi di lingkungan kampus. Dengan demikian, Universitas Nusa Lontar Rote terus mendorong terciptanya generasi muda yang kritis, kreatif, dan berdaya saing.
